Beranda Edukasi Presiden Prabowo Luncurkan Mekanisme Baru Penyaluran Tunjangan Guru ASN

Presiden Prabowo Luncurkan Mekanisme Baru Penyaluran Tunjangan Guru ASN

0
Presiden Prabowo Subianto meluncurkan mekanisme baru penyaluran tunjangan guru aparatur sipil negara (ASN) daerah.

CARAPANDANG - Presiden Prabowo Subianto meluncurkan mekanisme baru penyaluran tunjangan guru aparatur sipil negara (ASN) daerah. Dalam hal ini, tunjangan akan disalurkan langsung dari Kementerian Keuangan ke rekening guru bersangkutan. 

"Saya mendapat kehormatan meluncurkan mekanisme baru penyaluran tunjangan ini," ujarnya, Kamis (13/3/2025). Kegiatan itu berlangsung di Plaza Insan Berprestasi Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, Jakarta. 

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu’ti, sebelumnya mengatakan tunjangan guru tidak lagi dikirim melalui rekening pemda. Menurut dia, tunjangan akan langsung dikirimkan kepada rekening pribadi guru sesuai aturannya.

"Kami membahas tentang transfer langsung tunjangan guru yang selama ini melalui rekening pemerintah daerah," ujarnya, Senin (10/3/2025). Waktu itu Mendikdasmen mengatakan tunjangan akan langsung disalurkan oleh Kementerian Keuangan.

Mu’ti menuturkan, peraturan tentang transfer tunjangan secara langsung ke rekening guru itu sudah selesai dibahas. Mendikdasmen pun menyatakan Presiden Prabowo akan langsung meresmikannya seperti yang berlangsung hari ini.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait