SHARE

UI

CARAPANDANG.COM - Universitas Indonesia (UI) meraih tiga penghargaan dari tiga kategori lomba pada Kompetisi Bisnis, Manajemen dan Keuangan (KBMK), yang diikuti oleh 1.679 peserta (450 tim).

Penghargaan tersebut adalah juara I kategori lomba Riset Investasi yang diraih oleh tim Risk Lovers, juara II lomba Audit Investigatif yang diraih oleh tim Wallstreet, dan Juara II Analisis Kasus Manajemen SDM/Modal Insani yang diraih oleh tim 3 Musketeers, KBMK 2021.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UI Prof. Dr. rer. nat. Abdul Haris dalam keterangan tertulis yang diterima di Depok, Minggu, mengapresiasi sebesar-besarnya kepada Puspresnas Kemdikbudristek atas kepercayaan kepada UI untuk menyelenggarakan kegiatan KBMK 2021.

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh UI dan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek). Haris berharap kerja sama antara Puspresnas Kemdikbudristek dengan UI makin meningkat di masa depan.

Prof Haris juga mengungkapkan kekaguman terhadap peserta KBMK 2021 atas gagasan dan narasi menakjubkan yang diberikan dalam membahas tema yang ada.

"Gagasan dan narasi para peserta sangat brilian dalam membantu penyelesaian permasalahan bangsa yang diulas dalam tema-tema yang diberikan. Tema-tema tersebut sangat relevan dengan kondisi Indonesia yang tengah bergegas untuk bangkit dari pandemi COVID-19, khususnya di bidang perekonomian," ujarnya.

Tags
SHARE