CARAPANDANG - Penggemar Spider-Man dapat bersiap-siap karena film keempat dari pahlawan laba-laba kesayangan mereka, yang dibintangi oleh Tom Holland, secara resmi berjudul "Spider-Man: Brand New Day" akan mulai syuting pada musim panas ini.
Sutradara Destin Daniel Cretton mengumumkan jadwal produksi tersebut di acara CinemaCon, Las Vegas, seperti dilaporkan Variety, Selasa.
Cretton mengungkapkan, "Saya menghabiskan waktu saya menjelajahi tahap selanjutnya dari karakter yang menakjubkan ini dengan tim seniman paling luar biasa di dunia."
Ia menambahkan, "Kami semua, setiap hari, mempelajari kostum itu, cara berayun, cara membuat acara, cerita yang emosional, dan wahana yang belum pernah kami lihat sebelumnya."
Meskipun Cretton tidak mengonfirmasi siapa saja yang akan berperan dalam film ini, ada harapan bahwa Zendaya dan Jacob Batalon akan kembali memerankan MJ dan Ned, sahabat karib Peter Parker.
Selain itu, Sadie Sink dikabarkan telah bergabung dengan para pemain, meskipun perannya belum diumumkan secara resmi. Ada spekulasi bahwa ia mungkin akan memerankan mutan "X-Men" Jean Grey.
Tom Holland, yang tidak hadir di CinemaCon, mengirimkan video untuk menyapa para penggemar dan memberikan sedikit bocoran tentang film tersebut. "Saya sangat menyesal tidak bisa menemani Anda. Saya sedang berada di belahan dunia lain untuk syuting film," ujar dia.