Beranda Ekonomi Ngeri! Pengamat Bilang Emas Akan ke $3.600 di 2025

Ngeri! Pengamat Bilang Emas Akan ke $3.600 di 2025

Pada kuartal II-2025, Ia memproyeksikan harga emas dunia bisa mulai menembus level 3.400 dolar AS per troy ounce.

0
Ilustrasi | Istimewa

CARAPANDANG.COM - Pengamat pasar uang Ibrahim Assuaibi memproyeksikan harga emas dunia dapat mencapai 3.600 dolar Amerika Serikat (AS) per troy ounce pada tahun 2025.

“Outlook harga emas berubah di tahun ini, bukan 3.400 lagi. Bisa di 3.600 (dolar AS per troy ounce​​​​​​),” ujar Ibrahim di Jakarta, Rabu.

Pada kuartal II-2025, Ia memproyeksikan harga emas dunia bisa mulai menembus level 3.400 dolar AS per troy ounce.

“Kalau (Rabu) siang ini sudah tembus di 3.300, berarti target 3.400 dolar AS per troy ounce bisa di kuartal II-2025,” ujar Ibrahim.

Ia menjelaskan saat ini sentimen yang mendorong penguatan harga emas, diantaranya masih berlangsungnya tensi perang dagang di tingkat global, utamanya antara AS dan China.

Lanjutnya, meningkatnya tensi geopolitik di kawasan Timur Tengah, yang menyangkut negara-negara diantaranya Iran, Kuwait, AS, dan Israel.

Selain itu, meningkatnya ekspektasi pasar bahwa Federal Reserve (The Fed) akan lebih banyak menurunkan suku bunga acuannya sepanjang sisa tahun 2025.

Ekspektasi sikap dovish bank sentral AS itu seiring menurunnya tingkat inflasi AS dari 2,8 persen menjadi 2,4 persen pada Maret 2025, atau mendekati target The Fed sebesar 2 persen.

Harga emas telah naik 2 persen pada Kamis, menembus angka 3.300 dolar AS per troy ounce untuk pertama kalinya dalam sejarah, menurut data perdagangan yang dirilis pada Rabu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait