Lelang juga meliputi jersey bertanda tangan dari pertandingan pertama putaran awal playoff Wilayah Timur musim "Last Dance" 1998 yang terjual seharga 840.000 dolar AS, satu set latihan University of North Carolina yang mencakup jersey dan sepatu bertanda tangan senilai 132.000 dolar AS, serta satu set jersey dan celana dari musim 1988-89, termasuk playoff, yang mencapai nilai 1,08 juta dolar AS.
Yang menarik perhatian adalah bendera Amerika bertanda tangan dari "Dream Team" Olimpiade 1992, yang digunakan dalam upacara penyerahan medali emas. Bendera ini terjual seharga 1,8 juta dolar AS.
Kisah di balik bendera tersebut menjadi magnet bagi kolektor, mengingat momen Jordan menutupi logo Reebok dengan bendera itu sebagai bentuk loyalitasnya kepada merek Nike.
Secara keseluruhan, lelang "The Ultimate Jordan Collection" mengeruk pendapatan 8,5 juta dolar AS.